HomeSulSelDari Peringatan Hari Pahlawan 2023, Kapolres Pangkep Sampaikan Nilai-Nilai Kejuangan Para Pahlawan

Dari Peringatan Hari Pahlawan 2023, Kapolres Pangkep Sampaikan Nilai-Nilai Kejuangan Para Pahlawan

MAKASSAR — Kapolres Pangkep AKBP Ari Kartika Bhakti, S.I.K., M.K.P menjadi inspektur Upacara dan menyampaikan pesan kejuangan para pejuang kemerdekaan di momentum Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November 2023.

Pelaksanaan upacara peringatan Hari Pahlawan tahun 2023 ini dihadiri oleh Forkopimda Kabupaten Pangkep, Personel TNI, Polri, dan jajaran Pemerintah Daerah Kabupaten Pangkep.

“Hari ini 10 November 2023 kita memperingati Hari Pahlawan, hari yang sangat bermakna bagi kehidupan kita berbangsa dan bernegara. Peringatan Hari Pahlawan tahun 2023 ini harus dapat menjadi motivasi dan semangat bagi anak bangsa untuk berbuat hal-hal positif dalam membangun bangsa dan negara sesuai tugas dan pekerjannya,”ujarnya.

Lanjut disampaikan Kapolres, perlu kita ketahui bersama, bahwa seluruh rangkaian kegiatan peringatan Hari Pahlawan bertujuan untuk memperkuat nilai-nilai kepahlawanan, mempertebal rasa cinta tanah air dan meneguhkan semangat pengabdian bagi bangsa dan negara di hati sanubari bangsa Indonesia.

Kapolres melanjutkan, para pendiri bangsa mengabarkan pesan penting. Pesan itu adalah bahwa setelah kemerdekaan diraih, maka tahapan selanjutnya adalah harus bersatu terlebih dahulu untuk bisa memasuki tahapan bernegara selanjutnya yakni berdaulat, adil dan makmur.

“Bersama kita bangun usaha dan ekonomi kerakyatan yang akan menjadikan Indonesia tumbuh menjadi negara yang makin maju, dan makin sejahtera. Mari kita panjatkan doa bagi para pahlawan yang telah gugur mendahului kita,” tandasnya. ( Laporan : Syaharuddin )

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments