HomeSulSelKapal Tugboat Tenggelam di Perairan Pangkep, 6 Orang Selamat, 1 Masih Hilang

Kapal Tugboat Tenggelam di Perairan Pangkep, 6 Orang Selamat, 1 Masih Hilang

MAKASSAR — Kapal tugboat dilaporkan tenggelam di Perairan Pangkep, Sulawesi Selatan (Sulsel). Sebanyak 6 orang anak buah kapal (ABK) selamat, namun masih ada 1 orang yang hilang.

“Iya, kami terima laporan ada kapal tenggelam yang menyebabkan 1 orang atas nama Fedro belum ditemukan, sementara 6 orang berhasil diselamatkan,” ungkap Kalaksa BPBD Pangkep Muslimin seperti dikutip dari detikSulsel, Selasa (25/4/2023).

Kapal Tugboat Anggrek Bulan itu dilaporkan tenggelam di sekitar Pulau Dewakkang, Kecamatan Liukang Kalmas, Kabupaten Pangkep pada Senin (24/4) sekitar pukul 01.00 Wita. Saat kejadian, nelayan setempat menyelamatkan para ABK.

“Nelayan yang lewat di situ yang selamatkan 6 ABK dan dibawa ke rumah mereka untuk diberikan pertolongan,” tuturnya.

Setelah diselamatkan nelayan, para ABK yang selamat kemudian dibawa ke RS Bhayangkara Makassar untuk mendapatkan perawatan medis. Sebab, di antaranya mengalami luka ringan.

“Infonya itu yang selamat mengalami luka ringan sehingga butuh penanganan lebih lanjut agar bisa segera pulih,” jelasnya.

Adapun ABK yang masih belum ditemukan atas nama Fedro kini sedang dalam proses pencarian. Pencarian dilakukan Basarnas Sulsel sebab memiliki peralatan yang lebih lengkap.

“Yang hilang itu dari Basarnas Provinsi yang tangani untuk pencariannya,” imbuhnya. (dtk)

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Recent Comments